- 2023-05-23 12:57:57
- Administrator
-
Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Ponorogo miliki beberapa program-program unggulan yang sudah sangat moncer dikalangan Madrasah yang ada di Jawa Timur. Hal ini bisa dibuktikan dengan adanya studi tiru dari MTsN 5 Nganjuk ke MTsN 2 Ponorogo pada Selasa (23/5/2023).

Program-program unggulan yang ada di MTsN 2 Ponorogo yakni Program Percepatan, ICP ( International Class Program), Program Bilingual, Program Reguler, dan Program Ma'had.
Kunjungan studi tiru MTsN 5 Nganjuk ini diketuai langsung oleh kepala Madrasah, Kasnan beserta staf pimpinan dan ketua-ketua program.

Mahmud, Kepala Madrasah MTsN 2 Ponorogo mengatakan dengan adanya studi tiru di madrasahnya ini mampu memberikan informasi secara langsung kepada MTsN 5 Nganjuk, untuk di aplikasikan sesuai dengan apa yang ada di MTsN 5 Nganjuk.
“Kami tadi menerima kunjungan dari MTsN 5 Nganjuk terkait program-program unggulan yang ada di MTsN 2 Ponorogo, untuk nantinya bisa diimplementasikan dan diaplikasikan di sekolahnya sesuai dengan kondisi disana,” ungkapnya.
Lebih lanjut Mahmud menambahkan disamping MTsN 5 Nganjuk mendapatkan informasi dari madrasah yang ia nahkodai. Sebaliknya MTsN 2 Ponorogo juga mendapatkan manfaat dan juga informasi program-program yang ada di MTsN 5 Nganjuk untuk nantinya dikembangkan di MTsN 2 Ponorogo.
“Intinya tadi itu saling berbagi bertukar ilmu untuk untuk berlomba-lomba dalam kebaikan,” pungkasnya.